Tanya Jawab Seputar Zhu Nian 105
Tanya :
Di dalam buku berjudul “Menyelamatkan diri sendiri di Antarabhava” ada
tertulis bahwa setelah manusia meninggal dunia, pada hari keempat akan melihat
Buddha Amitabha memancarkan cahaya warna merah untuk menjemput almarhum, tetapi
ada juga buku yang menulis bahwa Buddha Amitabha memancarkan cahaya warna putih
untuk menjemput, sebenarnya Buddha Amitabha memancarkan cahaya warna apa untuk
menjemput?
Tentu saja yang paling ideal adalah ketrampilan melafal Amituofo yang
mahir sehingga begitu menghembuskan nafas terakhir langsung dijemput Buddha
Amitabha, takkan melewati periode Antarabhava, tetapi bagaimana jika ternyata
ketrampilan melafal Amituofo belum mahir, persoalan ini juga perlu
kejelasannya, mohon ceramah guru.
Jawab :
Dalam keseharian harus tekun melafal Amituofo, harus menfokuskan pikiran
melafal Amituofo, “Membangkitkan Bodhicitta, menfokuskan pikiran melafal
Amituofo berkesinambungan”. Ketrampilan melafal Amituofo tidak efektif, hal ini
dikarenakan, alasan utama yakni tidak berdaya melepaskan kemelekatan, jika
benar-benar dapat melepaskan semua kemelekatan, mana mungkin tidak efektif!
Terlebih dulu kita harus memandang segala yang ada di dunia ini adalah
khayalan semu, sedikitpun tidak boleh didambakan, kemudian barulah dapat
melepaskan, maka ketrampilan melafal Amituofo akan menjadi efektif, ini adalah
cara yang paling aman.
Jangan tunggu sampai di periode Antarabhava baru berjuang, ini adalah
hal yang tidak bisa diandalkan, meskipun di dalam Aliran Tantra ada teori
semacam ini, namun di dalam Ajaran Sukhavati tidak ada hal semacam ini.
Belajar Ajaran Buddha harus menuruti apa yang telah diajarkan oleh para
guru sesepuh, yang paling dekat dengan jaman kita adalah Master Yin Guang yang
merupakan kalyanamitra terunggul, di dalam buku karya beliau banyak pertanyaan
yang diajukan orang lain kepada Master, sangat layak untuk dijadikan bahan
pembelajaran.
Sumber :
Tanya Jawab Seputar Zhu Nian
Oleh Master Chin Kung
問:《中陰身自救法》上寫著,人死後第四天有阿彌陀佛放紅光接引亡者,但有的書上寫阿彌陀佛放白光接引,不知道阿彌陀佛到底放哪一種光接引?當然念佛功力純熟,斷氣時立即就被佛接走,沒有中陰身,可是萬一功夫不夠,這個問題須弄清楚才好,請師父開示。
答:平常要用功,決定要用功,一定要專心稱念,「發菩提心,一向專念」。功夫不得力,第一個原因就是沒能放下,真正能放下萬緣,哪有不得力的道理!我們要先看破這個世間一切是虛幻不實,一絲毫都不值得留戀,然後才能真正放下,功夫自然就得力,這是最穩當的方法。不要等中陰,中陰是非常不可靠的,密宗雖然有這種說法,但是顯教不取。學佛要依祖師大德的教誨,近代的印光大師就是第一個大善知識,《文鈔》中他給人解答問題,很值得參考。(摘錄自19-12-183)
臨終助念答問
淨空法師主講